Tari Kreasi dan Pentas Seni Paduka Meriahkan Agustusan di Desa Cinagara

Pewarta : Ujang Fachruddin | Editor : Nurul Ikhsan

Fajarkuningan.com, Lebakwangi - Pentas seni kreasi dan penampilan musik oleh kelompok Paduka meriahkan HUT RI ke 77 yang digelar malam ini di Dusun Kaliwon, Desa Cinagara, Kecamatan Lebakwangi, Kabupaten Kuningan, Sabtu (20/8/2022).

Sebelumnya panitia sukses melaksanakan berbagai jenis perlombaan khas Agustusan, kini warga dihibur dengan pentas seni tari kreasi dan panggung musik.

Tak hanya menampilkan pentas tari kreasi oleh anak-anak dan remaja, juga sekaligus pembagian hadiah untuk semua peserta yang mengikuti lomba. Momen pembagian hadiah ini yang paling ditunggu oleh peserta yang berhasil tampil sebagai juara di setiap katagori perlombaan.

Selain pembagian hadiah, panitia juga melaksanakan santunan untuk anak yatim piatu yang diberikan kepada 18 orang yang hadir.

Pentas seni dihadiri kepala desa dan jajaran perangkat desa, tokoh agama dan masyarakat. Acara puncak pentas seni dihibur oleh organ tunggal dari remaja Karang Taruna Pemuda Dusun Kaliwon (Paduka), Blok Kaliwon, Desa Cinagara.

By Fachruddin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Menarik Lainnya